Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Menghasilkan Uang Dengan Blog

 Cara Mudah Membuat Blog yang Menghasilkan Uang 

https://www.teknologimaju.com/2022/06/menghasilkan-uang-dengan-blog.html


Mencari cara membuat blog yang menghasilkan? Anda telah membaca artikel yang tepat! Hingga saat ini, blog atau weblog tetap menjadi salah satu topik yang paling populer di internet berkat manfaatnya.

Kehadiran internet dan kemajuan teknologi yang semakin merambah ke seluruh dunia ternyata banyak membawa sebuah dampak positif. Apakah itu? Jawabannya adalah terciptanya lapangan pekerjaan. 

Ya, saat ini orang bisa mendapatkan pekerjaan hanya dengan melalui internet. Salah satunya adalah melalui blog. Siapapun saat ini bisa membuat blog. Satu hal penting adalah blog bisa dibuat secara berbayar maupun gratis. Bagaimana ya caranya? Yuk ikuti cara mudah berikut ini!

Cara Membuat Blog yang Menghasilkan

Ingin sekali membuat blog yang menghasilkan uang, langkah awal yang paling penting adalah membuat blog sendiri. Untuk membuat blog sendiri anda bisa mengaksesnya dengan mengunjungi alamat www.blogger.com

Setelah alamat situs terbuka, tekan tombol Create Your Blog untuk membuat new blog. Buat akun blog dengan email yang Anda miliki. Anda akan masuk pada halaman profil yang langsung menuju dashboard, sebuah laman untuk Anda menulis judul dan alamat blog. Setelah itu tekan Create Blog untuk memulai menulis dan mempublish.

Ketika Anda memiliki blog sendiri, Anda harus aktif mengisi blog dengan content yang menarik. Semakin menarik isinya, maka peluang banyaknya pengunjung yang membaca adalah semakin besar. Sebagai sebuah referensi, berikut beberapa cara membuat blog yang menghasilkan.

1. Menjadi Brand Ambassador

Bukan menjadi sebuah mimpi lagi jika Anda ingin menjadi seorang Brand Ambassador. Blog inilah yang bisa menjadi jalan keluarnya. Tak hanya artis ternama yang diinginkan oleh seorang pemilik Brand, kini seorang blogger pun bisa mengiklankan produk mereka. 

Karena seorang blogger yang biasanya memiliki citra ‘orang biasa’, menjadikan seorang blogger ini lebih dipercaya oleh banyak orang ketika memakai produk yang mereka iklankan. Dibandingkan dengan artis yang mengiklankan produk seakan – akan hasilnya kurang alami. 

2. Mengulas Suatu Produk

Orang – orang banyak mencari ulasan produk yang ingin dia beli melalui internet agar bisa lebih yakin tentang kualitas produk tersebut. Dengan adanya kesempatan ini, blog Anda dapat diisi dengan ulasan suatu produk. Supaya lebih maksimal, biasanya blog difokuskan pada satu kategori saja agar bisa mudah menjadi blog yang menghasilkan.

Jika blog ulasan Anda sudah banyak dibaca orang, tidak menutup kemungkinan suatu saat akan menerima endorse. Pemilik brand tertentu akan mengirimkan produk atau menawarkan jasanya yang bisa Anda nikmati secara cuma – cuma. Tak hanya itu, Anda bahkan bisa dibayar untuk mengulas produk atau jasa brand tersebut.

3. Memasang Iklan di Web

Cara lain membuat blog yang menghasilkan adalah dengan memasang iklan di laman web milik orang lain atau istilahnya adalah publisher iklan. Umumnya setiap blogger menggunakan layanan Google AdSense, yaitu jaringan periklanan milik Google. 

Dengan adanya layanan ini, pemilik website bisa memasang iklan pada website mereka yang diambil dari Google. Penghasilan bisa didapatkan ketika setiap iklan diklik dan kemudian bisa dicairkan berdasarkan jumlahnya. 

Ternyata membuat blog ini tak sesulit denga apa yang Anda bayangkan bukan? Bagaimana, tertarik untuk berpenghasilan lewat blog? Jika Anda telah memiliki pekerjaan, cara ini bisa menambah pemasukan Anda tanpa harus melangkahkan kaki keluar rumah. Semoga artikel ini bermanfaat bagi Anda semua!

Post a Comment for "Menghasilkan Uang Dengan Blog"

Top ad
Middle Ad 1
Middle Ad 2
Bottom Ad