Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Kekurangan HP Xiaomi di Balik Keunggulannya

7 Kekurangan HP Xiaomi di Balik Keunggulannya

https://www.teknologimaju.com/2022/06/kekurangan-hp-xiaomi-di-balik.html


Banyak smartphone bagus yang beredar saat ini, tapi belum tahu kekurangannya, jadi bikin bingung kan? Yuk cari tahu kekurangan HP Xiaomi di balik keunggulannya saat ini!

Alasan paling kuat mengapa banyak orang memilih Xiaomi adalah harganya yang jauh lebih murah dibandingkan dengan produk dari brand lain. Meskipun begitu, dapat dipastikan kualitasnya pun bisa bersaing. Bahkan tak jarang HP Xiaomi ini memiliki kualitas lebih tinggi daripada merek lain dengan harga setara.

Akan tetapi, produk dari produsen gadget asal negeri tirai bambu ini juga tentunya memiliki beberapa kelemahan yang perlu Anda ketahui. Yuk kita simak lebih jauh!

7 Kekurangan HP Xiaomi

Kekurangan HP Xiaomi yang mungkin telah dirasakan oleh sebagian masyarakat tak bisa menggoyahkan para pecinta xiaomi untuk beralih ke lain hati. Keberadaan produk ini tetap masih bisa mencuri perhatian sejak beberapa tahun lalu hingga sekarang.

Xiaomi masuk sebagai pendatang baru dipersaingan smartphone Indonesia. Bahkan produk ini mampu bersaing dengan brand – brand terkenal yang sudah lebih dulu menduduki Indonesia. 

Tak mungkin rasanya jika sebuah barang elektronik tidak memiliki kekurangan. Seperti halnya HP Xiaomi, mereka juga tentunya memiliki kekurangan. Apa sajakah itu? Berikut diantaranya!

1. Harga Jual HP Xiaomi Cepat Menurun

Karena brand ini terus menerus mengeluarkan produk baru, harga jual HP Xiaomi cenderung akan cepat menurun. Ketika Anda akan menjualnya Kembali, maka harga akan turun drastis terutama ketika membeli produk dengan garansi distributor, kecuali jika Anda menggunakan garansi TAM.

Untuk menjaga agar produk bisa dijual dengan harga yang tidak turun secara drastis, pastikan Anda membeli HP Xiaomi dari gerai resmi atau setidaknya penjual memberikan garansi TAM. 

2. Terlalu Banyak Distributor

Banyaknya produk Xiaomi yang masuk ke Indonesia dengan jalur non-resmi atau distributor menyebabkan banyaknya pembeli yang tidak mendapatkan garansi resmi. Pastikan jika Anda akan membeli produk HP Xiaomi tidak pada distributor, direkomendasikan dari official store

Xiaomi ini tidak memegang kendali untuk memasok produknya, dengan efisiensi biaya yang menjadi tujuannya. Hal inilah yang menjadi penyebab banyak produk masuk melalui jalur distributor atau non-resmi.

3. Banyak Menggunakan ROM Distributor

HP Xiaomi yang banyak menggunakan ROM distributor ini bisa menyebabkan HP mudah penuh dengan aplikasi bloatware, iklan, dan mempersulit update MIUI versi terbaru.

4. Terkendala Software & Hardware

Adanya kendala pada software dan hardware bisa terjadi pada sebagian seri HP Xiaomi. Sebagai contoh kendalanya adalah HP sering panas, ada bug di software hingga crash, dan sebagian kecil kasus burn in pada layar.

5. Update OS Lambat

Xiaomi ini cenderung lebih lama untuk dapat melakukan update OS Android daripada brand lain. Produk ini lebih sering memperbarui MIUI dibanding OS.

6. Desain tak Berbeda

Memang jika kita tinjau lebih lanjut, kekurangan HP Xiaomi yang satu ini betul adanya. Produk ini memiliki desain yang cenderung mirip antara satu sama lain. Mungkin pasti ada perbedaan, namun tidak ada ciri yang ditonjolkan pada produk – produk barunya. 

7. Jumlah Service Center Terbatas

Xiaomi memiliki jumlah service center yang lebih terbatas dibandingkan dengan brand lain yang ada di Indonesia. Kondisi ini menjadi sebuah tantangan bagi pengguna yang akan memperbaiki smartphone bermasalahnya. 

Itulah sejumlah kekurangan HP Xiaomi yang perlu Anda ketahui sebelum Anda ingin membelinya. Meskipun banyak kelemahan, Xiaomi memiliki banyak kelebihan yang bisa mengimbanginya. Mulai dari harganya yang beragam, murah dan worth it, MIUI optimal, dan performanya yang baik.


Post a Comment for "Kekurangan HP Xiaomi di Balik Keunggulannya"

Top ad
Middle Ad 1
Middle Ad 2
Bottom Ad